REVIEW ONIGIRINYA INDOMARET

Assalamualaikum, para pecinta makanan.. hehe
Hari Selasa lagi udahan, ketemu lagi deh sama #makanlemu.
Kali ini #makanlemu akan bahas tentang makanan Jepang juga, tapi unik, hehe
Mungkin kalian juga udah banyak yang tahu lah yaa.. ini makanan udah terkenal kok, tapi menurut mimin bisa buat ganjel perut sampe beberapa jam walaupun makanan ini porsinya dikit ..!!!


yaa... ini adalah ONIGIRI.
Onigiri ini adalah makanan yang berasal dari Jepang, yang kalo dalam Bahasa Indonesia Onigiri ini artinya 'Nasi Kepal' teman-teman. Karena Onigiri ini adalah makanan yang berupa nasi hangat yang di padatkan jadi bisa dibentuk menjadi berbagai macam bentuk, seperti bulat, segitiga, atau bentuk-bentuk lain (pernah lihat gak kalian, kaya bentuk lucu-lucu gitu loh..). Biasanya sih kita lihatnya yang bentuknya segitiga gitu ya.

Nah, Onigiri ini udah ada sejak abad ke 11, yang saat itu makanan nasi yang berbentuk nasi berbentuk bulat. Kemudian, tahun 1980an sekelompok peneliti, meneliti tentang artefak yang ada di Ishikawa dan menemukan benda seperti gumpalan nasi dari penggalian artefak itu (yang artinya udah ada sejak dulu kan) dan dulu kalangan wanita di istana kaisar, menyebut Onigiri ini dengan nama lain Omusubi.


Tapi, tenang Onigiri ini bisa kalian buat sendiri dirumah atau kalau mau praktis ya beli di Indomaret bisa kok dan harganya juga terjangkau bangett cuma Rp. 7.000.. hehe
Nah, kaya begitu penampakan isinya. Mimin disini pilihnya yang rasa hot tuna, tapi ada berbagai variasi rasanya, ada hot tuna, hot chicken, chicken mayo, dan tuna mayo. Onigiri ini cukup praktis untuk dibawa kemana-mana atau buat bekal, karena makanan yang dibungkus pakai nori (rumput laut) ini cukup mengenyangkan (walaupun sepertinya dikit, tapi ini nasinya pedat gitu jadi tetep bisa mengenyangkan). Oiya, ada yang unik, teman-teman, Onigiri ini dibuka sesuai dengan Nomer yang ada di bungkusnya, jadi diurutin aja sesuai angka yang ada di bungkusnya.

Mungkin, dari #makanlemu ini aja yaa. Semoga bermanfaat untuk kalian para pecinta makanan.
sampai ketemu di Hari Selasa minggu depan.. see yaa..
Daaan.. terakhir #salamlemu dari #makanlemu
Wassalamualaikum..

Reverensi:
http://bobo.grid.id/Sejarah-Dan-Budaya/Budaya/Onigiri-Nasi-Kepal-Khas-Jepang
https://id.wikipedia.org/wiki/Onigiri


Comments

  1. Quality articles or reviews is the crucial to be a focus for the viewers to visit the web page, that's what this web site is providing.

    ReplyDelete
  2. Have you ever thought about creating an ebook or guest authoring on other websites? I have a blog based on the same ideas you discuss and would love to have you share some stories/information. I know my audience would value your work. If you're even remotely interested, feel free to send me an e-mail.

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

REVIEW PISCOK MELERR BARU

REVIEW MIE SAMYANG CHEESE HALAL